Novelah adalah aplikasi yang memungkinkan Anda mencari jutaan novel dari kenyamanan perangkat Android. Jadi, jika Anda suka membaca, bawa platform ini ke mana pun Anda pergi, karena mulai saat ini, Anda dapat menikmati berbagai cerita langsung dari smartphone.
Setelah membuka Novelah, layar utama akan muncul dengan menu atas yang menampilkan beberapa kategori novel: 'for you' merupakan kurasi terbaik yang sesuai dengan selera Anda, 'romance', 'action', 'horror', 'fantasy', dan 'others'. Semua ini selalu di-update, termasuk novel baru setiap harinya.
Dengan mengetuk salah satu tab di Novelah, Anda akan dibawa ke tab lain di mana Anda dapat membaca sinopsis, mencari tahu informasi yang berkaitan dengan penulis novel dan mendapatkan PDF untuk mulai membacanya. Sama seperti platform serupa, Anda dapat membalik halaman ke depan dan belakang dengan menggesek jari di layar. Selain itu, kalau dibutuhkan, Anda dapat zoom in dan zoom out pada teks sesuka hati.
Novelah adalah aplikasi luar biasa yang didesain khusus untuk orang-orang yang suka membaca di mana Anda dapat menikmati cerita indah kapan saja dan di mana saja Anda inginkan.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Pertanyaan umum
Apakah buku Novelah gratis?
Ya, buku Novelah gratis. Anda dapat membaca semua buku di aplikasi ini secara gratis, meskipun di akhir setiap bab, Anda memiliki opsi untuk menyumbangkan sejumlah uang kepada penulisnya.
Apakah mungkin mengunduh buku dengan Novelah?
Ya, Anda dapat mengunduh buku dengan Novelah untuk dibaca secara offline. Namun, untuk mengunduh buku, Anda harus memiliki koin. Mengunduh setiap bab membutuhkan sejumlah koin.
Bagaimana cara mendapatkan koin di Novelah?
Ada banyak cara untuk mendapatkan koin di Novelah. Koin dapat diperoleh dengan menonton iklan, masuk setiap hari, mengundang teman untuk bergabung dengan aplikasi, dan bahkan menjawab survei.
Bagaimana cara mendaftar Novelah?
Mendaftar ke Novelah sangatlah mudah. Anda dapat mendaftar di aplikasi menggunakan akun Google atau Facebook Anda, serta akun email yang masih dipakai.
Bisakah saya menghasilkan uang di Novelah?
Ya, Anda bisa menghasilkan uang di Novelah dengan memublikasikan cerita Anda. Pada dasarnya, pembaca Anda akan membayar dengan koin dalam aplikasi untuk setiap bab baru yang Anda publikasikan, jadi Anda memerlukan audiens yang setia jika ingin menghasilkan uang.
Komentar
Ini sangat bagus.
suka ini
bagus
Salam sejahtera untuk Anda. Dikatakan bahwa aplikasi menyediakan Roup. Saya akan memeriksanya sendiri.
Bagaimana cara mendapatkan RB?
Orang-orang mengatakan aplikasi ini memberikan 50k rb, saya tidak tahu itu nyata atau palsu, saya akan melihat.